Khasiat Tersembunyi Dari Manggis Sang Ratu Buah

Siapa yang dapat mengira bahwa buah yang memiliki nama latin Garcinia mangostana atau yang sering kita ketahui sebagai buah manggis ternyata mempunyai banyak khasiat yang sangat baik untuk kesehatan, buah yang tumbuh subur di tanah nusantara ini sudah sangat terkenal hingga ke penjuru dunia akan kelezatan dan khasiatnya dalam dunia medis, mungkin sering kita ketahui bahwa buah yang terkenal sebagai si raja buah ialah durian namun untuk buah yang pantas mendapatkan gelar sebagai ratu buah pastinya hanya cocok untuk buah manggis, mengapa demikian di karenakan bahwa buah manggis memiliki cita rasa yang sangat unik yang pastinya tidak di miliki oleh buah - buah lainya, sebenarnya untuk khasiat dan manfaat The Queen of Fruits dalam dunia kesehatan terletak pada kulitnya yang mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit, dan berikut ini adalah beberapa khasiat dan manfaat buah manggis dalam dunia kesehatan.



1. Mencegah Kanker

Dengan merutinkan diri kita untuk mengkonsumsi buah manggis minimal 3 kali dalam satu minggu hal ini sudah sangat bermanfaat sekali untuk antisipasi diri kita agar terhindar dari serangan kanker, yaitu penyakit yang hingga kini masih menjadi salah satu penyakit terganas yang banyak di takuti oleh seluruh orang di dunia.

2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Serangan radikal bebas sering kali membuat tubuh kita sangat rentan terhadap berbagai macam penyakit, namun dengan meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita sudah pasti serangan radikal bebas dapat teratasi, dengan meminum jus kulit manggis yang mengandung antioksidan terbaik di dunia yang bernama xanthone mampu meningkatkan sistem kardiovaskular dan kekebalan tubuh yang akan sangat berguna menjadi prisai akan serangan dari berbagai macam penyakit.

3. Mencegah Anemia

Buah manggis sangat berkahasiat sekali untuk mencegah anemia, karena vitamin dan nutrisi yang terkandung dalam buah yang satu ini dapat melebarkan pembuluh darah dan meningkatkan aliran darah sehingga mampu  melindungi kita dari berbagai jenis penyakit seperti anemia, aterosklerosis, kolesterol, katarak dan penyakit - penyakit semacamnya.

4. Menyembuhkan Berbagai Macam Penyakit

Tahukah anda dengan mengkonsumsi buah manggis selain sangat baik sekali untuk kesehatan ternyata di luar negri sana kulit dari buah manggis sangat sering sekali di jadikan produk perawatan kulit, kandungan senyawa santon dan anti mikroba yang terdapat di dalam kulit manggis mampu menyembuhkan penyakit kulit yang ringan maupun berat.


Sebenarnya masih banyak manfaat dari khasiat yang terdapat dari kulit manggis yang lainnya, namun semoga artikel di atas dapat bermanfaat untuk anda semua akan informasi manfaat dan khasiat tentang si ratu buah manggis.